Hai...
Jumpa lagi melalui postingan aku hari ini..
Kali ini akan ada review dari si buah merah, yaitu Tomat..
![]() |
Sumber : kuherbal.com |
Siapa tak kenal tomat? Aku rasa semua pernah lihat dan memakan buah ini, walau hanya sebagai garnish di piring nasi goreng atau mie goreng. Hehehe.. Ya tomat memang sangat sedikit sekali penggemarnya, bila dibandingkan dengan buah-buah lain. Tapi aku salah satu pecinta tomat dari masih kecil dulu. Rasanya yang agak aneh malah membuat aku ketagihan. Waktu kecil aku sering minta sama Mama, untuk dipotongin dadu satu buah tomat yang disiram dengan satu sendok gula pasir dan dilengkapi dengan es batu dan dimakan mentah seperti itu. Rasanya segar dan manis banget. Padahal untuk anak SD yang masih unyu-unyu tomat mungkin jadi sayur atau buah yang tak dijamah. Hahahah..