Friday, July 11, 2014

Cerita tentang Belanja Online



Dewasa ini shoping online sudah menjadi lifestyle bagi masyarakat. Tak hanya orang dewasa, remaja dan orang tua pun gemar berbelanja online dan selalu tertarik untuk melakukannya lagi. Padahal dahulu untuk mempercayai suatu merchant atau online shop sangat susah. Dikarenakan ada oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab menyalahgunakan kepercayaan pembeli dan mengambil keuntungan pribadi. 

Tapi untungnya di zaman ini, pembeli juga sudah lebih pintar dalam memilih online shop untuk berbelanja online. Dan online shop pun semakin gencar menjaring para pembeli untuk percaya dan tidak takut tertipu. Ada banyak cara yang dilakukan untuk mengantisipasi kegelisahan dari segenap pembeli dengan segudang alasan untuk 'emoh' berbelanja online.

Mengapa calon pembeli takut berbelanja online ?

1. Seller tidak dikenal / Orang asing
Rasa percaya yang sulit didapat ketika akan berbelanja dengan penjual (pribadi) yang belum dikenal atau diketahui latar belakangnya, sehingga membuat para pembeli sedikit enggan untuk berbelanja secara online.

2. Takut barang yang dipesan tidak sampai ditempat tujuan
Salah satu ketakutan yang sering dicemaskan oleh para pembeli yang telah mengirim sejuamlah uang kepada penjual ketika sudah memutuskan untuk membeli adalah barang tidak diterima dalam jangka waktu yang wajar. Kecemasan akan semakin bertambah apabila pihak penjual tidak dapat dihubungi ketika ingin dimintai informasi, atau malah menghilang. Kejadian seperti ini mungkin akan terjadi bila kamu berbelanja di online shop melaui situs Facebook / BBM milik perorangan yang tidak memiliki customer service yang profesional.
 
3. Takut barang tidak sesuai dengan pesanan
Kekecewaan sering dirasakan apabila barang yang dipesan tidak sesuai dengan gambar yang ditampilkan di layar komputer / ekspektasi dari pembeli.

4. Susah untuk melakukan refund / pengembalian barang
Pengembalian barang atau uang yang susah dan bertele-tele akan menjadi momok tersendiri bagi pembeli apabila barang yang diterima tidak sesuai dengan yang dipesan / rusak ketika diterima pembeli.

5.  Tidak memiliki kartu kredit / debit
Biasanya sistem pembayaran yang diberlakukan ketika berbelanja online adalah dengan mentransfer sejumlah uang melalui kartu kredit atau debit. Tetapi tidak sedikit online shop yang menyediakan jasa Cash On Delivery atau pembayaran dilakukan ketika barang sampai di tujuan.

Asyiknya berbelanja secara online

1. Tidak perlu repot-repot menenteng barang belanjaan
2. Tidak perlu menghabiskan waktu untuk pergi ke mall / pasar
3. Dapat leluasa mencari tahu tentang produk tersebut tanpa harus dilirik sinis SPG :p
4. Lebih murah dan biasanya terdapat banyak diskon :D
5. Bagi beberapa merchant, tersedia jasa Cash On Delivery yang semakin memudahkan calon pembeli untuk bertransaksi.

Tips berbelanja online secara aman dan nyaman

1. Teliti situs web / toko online yang dilirik
Sebelum meyakinkan diri untuk membeli, maka yang harus diperhatikan adalah rekam jejak dari website online shop itu sendiri. Apakah ada yang ganjil dengan keseluruhan tampilan halaman web, apakah foto/gambar yang ditampilkan caplokan dari website lain? 

2. Harga yang pantas
Sebaiknya calon pembeli juga mengetahui harga pasaran dari produk yang akan dibeli. Membeli produk secara online memang bisa lebih murah, tetapi tidak akan jauh sekali perbedaannya dari toko-toko offline / counter resminya. So, jangan langsung tergiur dengan harga murah yang ditawarkan oleh penjual, bisa saja barang yang diterima tidak asli atau aspal.

3. Cek testimoni
Testimoni adalah pengakuan dari para pelanggan yang pernah berbelanja di online tersebut. Testimoni sangat membantu calon pembeli untuk lebih meyakinkan diri bahwa penjual dari online shop tersebut dapat dipercaya. Pssst hati-hati juga dengan testimoni palsu yang bisa saja dikonsep oleh penjual nakal. Testimoni pada umumnya tidak akan terlalu berlebihan :)

4.Tanyakan spesifikasi dari barang yang akan dibeli secara mendetail
Tanyakan apakah ada sistem pengembalian barang apabila barang tidak sesuai dengan kondisi yang dipaparkan oleh penjual sebelum deal membeli, apakah ada garansi apabila barang rusak selama perjalanan, berapa lama pergantian barang dapat diproses, dan apakah barang tersebut dalam keadaan baik ketika dikirim. Online shop yang professional pasti akan melayani calon customernya dengan baik.

5. Belanjalah di online shop terpercaya

Diantara banyak online shop yang semakin menjamur belakangan ini, khusus di bidang fashion, Zalora Indonesia adalah salah satu online shop yang terpercaya.  Zalora adalah destinasi fashion online terkemuka di Asia, yang menawarkan koleksi lebih dari 500 merek lokal dan internasional dan desainer. Para calon pembeli dapat berbelanja online dari ribuan produk fashion Pria dan Wanita mulai dari pakaian, tas, sepatu, aksesoris dan produk kecantikan, dan jam tangan. 

Terdapat berbagai merek jam tangan ternama, salah satunya dari Casio dengan harga dibawah rata-rata, dan diskon yang menyejukkan mata, serta dapatkan berbagai vocher menarik yang semakin memanjakan para penikmat diskon *syarat dan ketentuan berlaku*

Tunggu apa lagi, daripada capek belanja ke mall yang menghabiskan banyak waktu, klik klik saja didepan gadget kamu, tunggu barang idaman sampai didepan pintu rumah. Jangan takut mengikuti arus modernisasi di jaman yang semakin canggih ini, selama ada solusi, semua dapat diatasi :)

No comments:

Post a Comment